Jenis Bahan Kaos Paling Populer dan Sering digunakan

Photo by David Bartus from Pexels


Kaos merupakan jenis pakaian yang paling populer dan sering digunakan oleh semua kalangan. Jenis bahan kaos paling populer dan sering digunakan sangat beragam, masing-masing memiliki karakteristik berbeda yang bisa memberikan  lebih banyak pilihan kegunaan. Oleh karena itu, tidak heran jika kaos bisa digunakan oleh lak-laki maupun perempuan, tua muda, pun bisa digunakan untuk bersantai maupun acara formal.

Setiap produsen kaos akan menggunakan bahan kaos unggulan yang berbeda, tergantung pada permintaan konsumen dan juga harga. Konsumen memang memiliki kecenderungan berbeda dalam memilih kaos. Hal ini dipengaruhi faktor harga, kenyamanan, dan tujuan pemakaian.

6 Jenis Bahan Kaos yang Paling Populer dan Sering Digunakan

Berikut adalah jenis bahan pembuatan kaos yang paling populer dan sering digunakan saat ini

  1. Jenis Katun/ Cotton

Bahan yang satu ini memiliki banyak peminat dalam dunia fashion. Karakteristiknya yang ringan, dingin, halus, dan mudah menyerap keringat membuatnya sangat nyaman untuk digunakan. Hal tersebut dikarenakan bahan katun murni 100% terbuat dari serat kapas.

Ada banyak jenis bahan katun yang sering digunakan untuk pembuatan kaos, yakni :

  • Cotton Combeb

Pembuatan bahan katun combed ini memiliki proses pembuangan serat kapas pendek dan penyisiran serat (combed) menggunakan sikat halus sebelum ia dipintal menjadi benang. Hal itulah yang membuat jenis bahan kaos katun combed memiliki tekstur yang lebih halus, lembut, rapi, dan kuat, menjadikannya sangat nyaman digunakan untuk bersantai maupun acara formal. Harganya pun lebih mahal. Selain itu, bahan katun combed sangat baik untuk proses printing.

  • Cotton Carded

Pembuatan kaos berbahan katun carded ini memiliki proses pemilahan benang menggunakan cara carding (garuk). Hasilnya tidak sehalus katun combed, sedikit lebih kasar, tidak rata, dan harganya lebih terjangkau.

  • Cotton Slub

Umumnya kaos yang terbuat dari katun slub tidak perlu disetrika karena permukaannya yang bertekstur. Sifatnya ringan dan tidak melekat pada tubuh sehingga nyaman saat dipakai.

  1. Jenis Polyester

Polyester terbuat dari serat sintetis berbahan ester. Karakteristiknya agak  kasar, tipis, lebih mudah kering dan sulit menimbulkan jamur. Kaos berbahan ini mudah dalam perawatannya, tidak mudah kusut, dan bisa dicuci menggunakan mesin.

Untuk mendapatkan kualitas kaos terbaik, produsen kaos di beberapa daerah seperti Bandung, kerap menggabungkan jenis bahan polyester ini dengan jenis bahan lainnya. Misalnya, untuk menghasilkan kaos yang ringan, kuat, adem, dan tidak mudah kusut, maka menggunakan gabungan bahan dari polyester dan katun.

  1. Jenis Rayon

Kaos berbahan rayon umumnya bisa mengikat warna dengan baik, lembut, dan adem. Tapi juga mudah kusut dan melar. Bahan ini termasuk jenis bahan kaos semisintetis yang mana seratnya berasal dari polimer organik.

  1. Jenis Linen

Terbuat dari serat tanaman rami, bahan ini popular digunakan dalam pembuatan kaos karena sifatnya yang ringan, cepat kering, berpori, dan mudah menyerap keringat. Beberapa merk kaos ternama juga terbuat dari linen karena keunikannya yang bisa menghasilkan permukaan bertekstur.

  1. Jenis Teteron Cotton (TC)

Kaos Teteron Cotton terbuat dari gabungan 65% teteron dan 35% cotton. Meski tidak murni dari katun, kualitas dari kaos TC sudah cukup bagus dan lembut saat digunakan. Bahannya tidak mudah kusut dan elastis. Namun, sayangnya tidak bisa menyerap keringat dengan sempurna.

  1. Jenis Bahan Spandeks (Lycra)

Bahan spandeks ini memiliki kelebihan pada sifat kelenturan, halus, dan nyaman digunakan. Karena karakteristiknya tersebut, bahan spandeks atau lycra umum digunakan untuk baju atlet. Dalam pembuatan kaos, lycra kerap dikombinasikan dengan bahan lain untuk mendapatkan kualitas yang bagus.

Itulah 6 jenis bahan kaos yang populer dan sering digunakan. Dengan mengetahuinya, Anda bisa menyesuaikan pemilihan kaos berdasarkan kebutuhan dan tingkat kenyamanan. Untuk membeli kaos berdesain menarik dan pastinya nyaman digunakan, silahkan cek koleksi terbaru Potidu di www.potidu.com

Postingan Populer